Senin, 22 Januari 2018

Sistem Reproduksi pada Pria dan Wanita

- Sistem Reproduksi pada Pria teridiri dari :
Sistem Reproduksi pada Pria
1). Testis. Kata lain dari testis adalah buah zakar. Testis mempunyai diameter sejitar 5 cm pada orang dewasa. Fungsinya adalah penghasil sel sperma, yang terdiri dari : a). tubulus seminiferus yang merupakan saluran tempat pembentukan  sel sperma, b). sel leydig sebagai penghasil hormon testoteron dan androgen.
2). Skrotum, yaitu kantong pembungkus testis yang letaknya di luar rongga perut pada bagian bawah yang memiliki fungsi adalah sebagai tempat bergantungnya testis dan untuk mengatur suhu sesuai dengan spermatozoa.
3). Epididimis, tempat penyimpanan dan pematangan sel sperma.
4). Vasa deferensia yaitu saluran pengeluaran cairan sperma menuju ke uretra.
5). Kelenjar prostat yaitu kelenjar penghasil cairan semen yang mempunyai fungsi adalah untuk melindungi sperma dari kondisi asam pada saat  berada pada  saluran reproduksi  wanita.

6). Kantong semen, tempat menampung cairan semen.

7). Penis adalah merupakan alat kopulasi yang mempunyai fungsi untuk memasukkan sel-sel sperma ke dalam organ reproduksi wanita. Bagian penis terdiri dari 2 bagian antara lain batang dan kepala penis.

- Sistem reproduksi pada wanita terdiri dari:
Sistem reproduksi pada wanita

1) Vulva. Adalah daerah yang menyelubungi vagina yang terdiri dari mons pubis, labia mayor (bibir besar), labia minor (bibir kecil), klitoris, daerah ujung vagina, dan saluran kemih.

2). Vagina. Merupakan saluran yang elastis yang mempunyai panjang 8-10 cm dan berakhir pada rahim. Vagina yaitu tempat saluran jalan lahir untuk bayi dan juga merupakan tempat masuknya sel sperma pada proses kopulasi.


3). Serviks. Dikenal juga dengan sebutan mulut rahim. Letak serviks adalah pada bagian terdepan rahim dan juga menonjol ke dalam vagina sehingga berhubungan dengan vagina.

4).  Rahim (uterus) yaitu tempat tumbuh dan berkemmbangnya embrio sampai dengan menjadi janin (bayi). Pada ujung rahim terdapat serviks (mulut rahim) yang berhubungan dengan vagina.

5). Ovarium (indung telur) berjumlah sepasang yang  berfungsi sebagai penghasil sel telur (ovum),  dan hormon estrogen  serta hormon progesteron.

6). Oviduk (saluran telur) adalah sebagai tempat belangsungnya proses fertilisasi (pembuahan).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar